BANDA ACEH | ACEH INFO – Aktivis pecinta satwa saat ini sedang gencar-gencarnya mengampanyekan perlindungan harimau yang keberadaannya terancam punah. Namun, selembar foto di rumah dinas Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Republik Indonesia, Bambang Soesatyo, mendadak bikin publik pangling. Pasalnya, ada selembar kulit harimau terlihat nangkring di atas meja putih nan mengkilat di rumah pejabat negara itu.
Inilah sepintas pemandangan yang tertangkap kamera saat rombongan Ikatan Alumni Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Syiah Kuala (IKA FISIP USK) foto bersama Bambang Soesatyo di rumah dinasnya, tepat di hadapan meja yang di atasnya dilentangkan selembar kulit harimau tersebut. Tidak diketahui apakah kulit harimau tersebut asli atau hanya tiruan produksi pabrik.
Baca: IKA FISIP USK Temui Ketua MPR RI
Namun, tak hanya kulit harimau yang terlihat di rumah dinas Ketua MPR RI—seperti terekam foto ketika para alumni FISIP USK dengan pria yang akrab disapa Bamsoet sedang berpose bersama—hari itu, Senin, 6 Februari 2023. Sepenggal kepala rusa bertanduk juga terlihat ditempel di dinding, sudut kanan atas dalam foto itu.
Belum ada konfirmasi lanjutan apakah asesoris itu asli, dan jenis harimau apa yang kulitnya sedang dipajang di meja tamu rumah dinas Ketua MPR tersebut. Namun, jika dilihat dari susunan loreng pada kulit tersebut, identik dengan corak harimau Sumatera (panthera tigris sumatrae). Warna kulit Harimau Sumatera cenderung lebih gelap, mulai dari kuning kemerah-merahan hingga oranye tua dan memiliki garis loreng yang lebih rapat.
Berdasarkan penelusuran acehinfo.id, Harimau Sumatra merupakan subspesies terakhir harimau yang tersisa di Indonesia, pasca ditinggal pergi Harimau Bali (Panthera tigris balica) dan Harimau Jawa (Panthera tigris sondaica). Dua subspesies yang terakhir disebut itu sudah punah. Harimau Bali punah pada 27 September 1937. Sementara Harimau Jawa sudah punah sejak 1980-an.
Persatuan Internasional untuk Konservasi Alam (IUCN) telah measukkan Harimau Sumatra dalam kelompok terancam punah. Statusnya kritis.
Selain itu, Harimau Sumatra merupakan salah satu jenis satwa yang dilindungi di Indonesia. Penegasan itu ditetapkan dalam Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor P.106/MENLHK/SETJEN/KUM.1/6/2018.
Dilansir dari situs resmi WWF, jumlah Harimau Sumatra saat ini diperkirakan hanya tersisa sekitar 400 ekor saja. Salah satu populasi Harimau Sumatra yaitu hutan Aceh, yang bertahan di dalam blok-blok hutan dataran rendah, lahan gambut, dan hutan hujan pegunungan. Sebagian besar kawasan ini terancam pembukaan hutan untuk lahan pertanian dan perkebunan komersial, juga perambahan oleh aktivitas pembalakan dan pembangunan jalan.
Merujuk pemberitaan merdeka.com, Bamsoet yang dulunya pernah menjadi jurnalis tersebut memang suka mengoleksi barang-barang antik, termasuk harimau yang diawetkan. Dari penuturan Bamsoet kepada merdeka.com, disebutkan harimau itu merupakan hibah dari kebun binatang. Dia juga mengaku memiliki izin. “Ini ada izinnya, ini dari kebun binatang terus di hibahkan ke saya,” ucap Bamsoet, seperti dirilis merdeka.com dalam artikel berjudul “Ada ‘Macan’, Intip 10 Potret Rumah Mewah Bambang Soesatyo”, edisi 12 Agustus 2020.[]