LHOKSEUMAWE | ACEH INFO – Sebanyak enam bangunan habis terbakar di Dusun Arongan Gampong Blang Pulo, Kecamatan Muara Satu Kota Lhokseumawe. Musibah kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 17.30 WIB pada Senin, 24 Januari 2022.
Kebakaran tersebut menghanguskan empat bangunan rumah dan dua tempat usaha yaitu pangkas rambut yang juga menjadi rumah tinggal serta bengkel. Tercatat enam keluarga (KK) menjadi korban dalam musibah tersebut.
Armada pemadam kebakaran yang tiba di lokasi langsung berupaya memadamkan api, tapi api menjalar begitu cepat karena sebagian bangunan terbuat dari kayu sehingga menghanguskan sejumlah bangunan yang bersebelahan.
Kepala BPBD Lhokseumawe Hanirwansyah menyampaikan pihaknya mengerahkan empat unit armada Damkar dari BPBD Lhokseumawe dibantu satu unit Damkar dari Arun dan satu unit Damkar dari PIM dikerahkan ke lokasi.
“Informasi dari warga penyebab kebakaran berawal dari korsleting (hubungan pendek arus listrik) yang secara tiba-tiba keluar asap dari salah satu rumah warga” ujarnya.
Api baru dapat dipadamkan sekitar satu jam setengah kemudian. Tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran tersebut namun sebanyak 24 anggota rumah tangga (ART) harus mengungsi sementara waktu.
Geuchik Gampong Blang Pulo H Syeh Ahmad HB saat dikonfirmasi mengaku baru saja menyiapkan data korban musibah.
“Secara administrasi sudah kita surati pihak Dinas Sosial Kota Lhokseumawe untuk meminta bantuan masa panik secepatnya bagi warga yang menjadi korban,” ungkap Geuchik Blang Pulo, Syeh Ahmad.[]
WARTAWAN: AMRIZAL ABE