28.7 C
Banda Aceh
spot_img
spot_img

TERKINI

Eks GAM Denmark Minta KPK Tangkap Mafia Koruptor di Aceh

INFO TANGERANG l ACEH – Sebagai warga Aceh dan rakyat Indonesia, tentu memiliki harapan yang sangat besar dengan turunnya Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke Aceh, dalam rangka mengungkap dugaan korupsi di Serambi Mekkah.

“Penting bagi KPK mendapat kepercayaan dari rakyat Aceh, semoga kepercayaan ini bisa menghasilkan hasil manis,” kata Tarmizi Age, Eks GAM Denmark yang kini menetap di Tangerang, Banten, kepada Acehinfo, Kamis (4/11/2021).

Dikatakan Tarmizi Age yang akrab disapa Mukarram, masih banyak rakyat Aceh yang hidup susah, lapangan kerja sangat sempit, triliunan anggaran untuk Aceh bahkan dana Otonomi khusus (Otsus) yang cukup banyak seolah lenyap ditelan bumi. 

“Aceh Miskin di Sumatera, kemana dana itu semua, KPK harus membantu rakyat Aceh untuk menemukan mafia koruptornya,” pinta Mukarram.

Pria asal Aleu Sijuek Peudada, Bireuen yang akrab disapa Al Mukarram ini menegaskan, perjuangan GAM yang telah melahirkan Memorandum of Understanding (MoU) Helsinki pada 2005 lalu antara Pemerintah Indonesia dengan Gerakan Aceh Merdeka (GAM), bukan milik para koruptor yang terus menerus membuat Aceh miskin.

Kata Mukarram, mafia koruptor adalah kejahatan tersembunyi di Aceh, KPK kandangi kawanan perampok uang rakyat tersebut. Aceh sampai ke bumi akan miskin jika jamaah korupsi masih bergentayangan di Serambi Mekkah.

Dikatakan Mantan Ketua Komite Monitoring Perdamaian dan Demokrasi (KMPD) Perwakilan Aceh di Eropa itu, ada dua hal yang sangat dirasakan rakyat Aceh selalu bertolak belakang, yang pertama KPK belum umumkan siapa sebenarnya tikus besar uang rakyat Aceh, dan yang kedua mengapa Aceh bisa miskin padahal dana Aceh melimpah ruah sampai triliunan rupiah, karena ulah para mafia korupsi, KPK harus bantu Aceh, harap Tarmizi Age.

“Melihat kehidupan saudara saya rakyat Aceh, yang jangankan untuk memenuhi kebutuhan hidup bahagia seperti yang dirasakan orang-orang di Eropa, tempat tinggal berupa rumah layak huni saja kadang-kadang masih tidak punya, mengapa ini terjadi, dana Aceh that jai (cukup banyak), inilah KPK harus membantu rakyat Aceh agar bisa lepas dari cengkraman para koruptor,” kata Tarmizi Age.

Sebagai Eks GAM dirinya tentu tidak senang dengan mafia koruptor di Aceh. “Tolong KPK selamatkan uang rakyat Aceh, tanpa bantuan KPK berkemungkinan jamah koruptor di Aceh akan terus melaksanakan arisan sesama mereka,” pungkas Al Mukarram.

PENULIS : FERIZAL HASAN (TANGERANG)

spot_img

Terkait

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS