30.8 C
Banda Aceh
spot_img
spot_img

TERKINI

POPULER

Hari Terakhir Libur Idul Fitri, Pantai Wisata Laut Jangka Dipadati Pengunjung

BIREUEN I ACEH INFO – Selama libur Hari Raya Idul Fitri 1443 H/2022 M, sejumlah lokasi wisata di Provinsi Aceh, khususnya di Kabupaten Bireuen, dipadati pengunjung.

Pantauan Acehinfo.id, di pantai wisata Laut Jangka, Kabupaten Bireuen, Minggu 8 Mei 2022, ribuan wisatawan lokal memadati pantai Jangka.

Para pengunjung datang dari berbagai daerah. Tidak hanya masyarakat Kabupaten Bireuen, tapi wisatawan dari Kabupaten Bener Meriah, Aceh Tengah, Aceh Utara, Lhokseumawe, Pidie Jaya, dan Pidie, serta Banda Aceh, ikut berwisata ke Pantai Laut Jangka.

Para wisatawan terlihat memadati pondok-pondok tempat istirahat yang ada di sepanjang pantai wisata Jangka.

Begitu juga lautan manusia ikut memadati bibir pantai. Para pengunjung juga mandi di laut. Tidak hanya anak-anak, orang-orang dewasa laki-laki dan perempuan ikut berenang di laut.

Meskipun cuaca cukup panas, namun tidak menyurutkan semangat para wisatawan untuk menikmati indahnya panorama alam pantai Jangka.

Pohon-pohon Cemara yang menjulang tinggi dan angin sepoi-sepoi, menambah ketenangan dan kenyamanan bagi pengunjung.

Para pedagang makanan dan minuman segar pun ikut merasakan pertumbuhan ekonomi selama libur hari raya Idu Fitri tahun 2022 ini.

“Alhamdulillah sejak hari pertama libur hari raya hingga pada hari terakhir libur hari ini, sangat banyak pengunjung di pantai Jangka ini,” kata Rona, pelayan di salah satu Cafe di Pantai Jangka.

Editor : Ferizal Hasan 

 

 

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

TERKINI