31.7 C
Banda Aceh
spot_img
spot_img

TERKINI

HRD: Generasi Muda Berperan Kawal NKRI

BIREUEN | ACEH INFO – Generasi muda harus semangat dalam menjalankan empat pilar kebangsaan. Hal ini disampaikan anggota DPR RI Fraksi PKB, H Ruslan M Daud (HRD) dalam sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan yang berlangsung di Rumah Aspirasi Cot Gapu Bireuen, Selasa, 22 Maret 2022 lalu.

Menurut Ruslan masyarakat sangatlah berperan dalam menjaga dan mengawal Negara Kesatuan Republik Indonesia. Dia mengatakan Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika harus menjadi dasar pemikiran usaha bela negara.

“Sejarah Indonesia sudah membuktikan betapa pentingnya peran para muda sebagai penentu masa depan bangsa. (Generasi muda) juga hendaknya turut serta mengawal proses demokrasi yang terjadi di Indonesia. Sejatinya, kemajuan bangsa ini di masa depan yang dapat dicapai dengan peran serta maayarakat dalam menentukan siapa pemimpinnya, karena mereka kelak juga akan menggantikannya,” sebut HRD.

Ikut hadir dalam sosialisasi ini seperti Ketua Garda Bangsa Kabupaten Bireuen Muhibuddin, Muhammad Adam tenaga ahli Anggota DPR RI, dan ketua Asosiasi Kechiek.

“Harapan kita semua, dengan adanya pembekalan Empat Pilar Kebangsaan ini, terutama kepada pemuda, untuk dapat membentuk karakter sebuah bangsa yang sangat ditentukan oleh kualitas bangsa untuk menjaga dan mengawal keutuhan Negara Indonesia,” tutupnya HRD.[]

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS