26.9 C
Banda Aceh
spot_img

TERKINI

IGI Se-Indonesia Gelar Rakornas di Jakarta, Ini Harapan Ketua IGI Pusat 

Ketua IGI Pusat, Danang Hidayatullah SHI MM bersama Sekjen IGI Aceh, Fitriadi dan Putri Husna SST, M.Pd, Mitra IGI dari PT Garuda Tri Eka di Jakarta, Jumat (26/11/2021). Foto Ferizal Hasan 
JAKARTA I ACEH INFO – Ikatan Guru Indonesia (IGI) Seluruh Indonesia, menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) di Jakarta, 26-28 November 2021.
Pembukaan Rakornas IGI tersebut berlangsung di Aula Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) DKI Jakarta, Kawasan Jagakarsa Jakarta Selatan, Jumat (26/11/2021) malam.
Hadir dalam pembukaan Rakornas tersebut, seluruh Ketua IGI seluruh provinsi di Indonesia, para pendiri IGI dan mitra kerja IGI serta undangan lainnya. Rakornas tersebut bertepatan dengan Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT ke-12 IGI.
Ketua Ikatan Guru Indonesia (IGI) Pusat Jakarta, Danang Hidayatullah SHI MM kepada Acehinfo mengatakan, ke depan IGI harus lebih meningkatkan kompetensi guru, dengan tujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia.
“Kita akan terus bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah dan semua pihak dalam upaya mendukung kompetensi guru, agar pendidikan di Indonesia akan lebih maju, demi perubahan yang lebih baik,” kata Danang Didukung Fitriadi Sekjen IGI Provinsi Aceh yang ikut hadir di Rakornas tersebut.
Dalam kesempatan yang sama, salah satu mitra IGI Indonesia yang hadir pada pembukaan Rakornas IGI, Putri Husna SST, M.Pd, dari PT Garuda Tri Eka, mengatakan, selalu siap menjalin kerjasama dengan IGI, dalam membantu pendidikan di Indonesia melalui program atau aplikasi Hybrid Smart ID Card Presensi Digital.
Dikatakan Putri Husna asal Lhokseumawe, Aceh, PT Garuda Tri Eka yang bergerak di bidang pengembangan sistem informasi pendidikan, selama ini telah menjalin kerja sama dengan Ikatan Guru Indonesia (IGI) Pusat Jakarta.
Kerjasama di bidang tersebut diseminasi sistem informasi pendidikan di Indonesia dengan tujuan mendorong proses digitalisasi sekolah.
Lulusan Magister LPDP bidang Teknologi Pendidikan yang juga mantan guru dan kepala sekolah di bawah naungan Medco Foundation, juga menjelaskan program dihadapan ratusan Ketua IGI Seluruh Indonesia yang hadir di Pembukaan Rakornas IGI Tahun 2021 tersebut.
“Sistem Hybrid Smart ID Card Presensi Digital ini kami kembangkan untuk memenuhi kebutuhan primer sekolah, sistem ini terintegrasi antara Kartu Pelajar dan Presensi Digital yang akan mengirimkan informasi kehadiran siswa setiap hari secara real-time kepada wali murid melalui pesan Whatsapp (WA),” terang Putri Husna.
PENULIS : FERIZAL HASAN (JAKARTA)
spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS