27.1 C
Banda Aceh
spot_img
spot_img

TERKINI

Melintas Tanpa Izin, Pesawat dari Malaysia Didenda 5 Miliar

BATAM|ACEHINFO-Sebuah pesawat yang terbang dari Kuching, Malaysia diturunkan paksa TNI Angkatan Udara, karena melintas di langit Indonesia tanpa izin. Mereka terancam denda maksimal Rp5 Miliar.

Pesawat dengan nomor registrasi G-DVOR tipe DA62 itu dicegat dan diperintahkan mendarat di Batam Jumat kemarin. Selain karena memasuki wilayah udara Indonesia tanpa izin, mereka juga tidak punya kelengkapan dokumen penerbangan.

Kepala Dinas Penerangan TNI AU (Kadispenau) Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah mengatakan, upaya penurunan paksa pesawat asing tanpa izin itu dilakukan sebagai upaya menjaga kedaulatan wilayah Indonesia.

“Apa yang terjadi di Lanud Hang Nadim Batam, menunjukkan tingginya kesiapsiagaan TNI AU dalam menjaga setiap jengkal wilayah udara nasional,” katanya, dalam keterangan tertulis.

Pesawat itu dipiloti oleh MJT warga negara Inggris dan TVB (Copilot) serta CMP. Saat diperiksa petugas, mereka tidak bisa menunjukan sejumlah dokumen penerbangan yakni Flight Clearence dan Flight Aproval.

Pesawat milik sebuah perusahaan Malaysia ini, tengah melaksanakan misi kalibrasi alat bantu navigasi pesawat oleh pilot perusahaan FCSL Inggris.

“Kita tidak akan toleransi terhadap setiap bentuk pelanggaran wilayah udara,” ujar Kadispenau.

Kepala Dinas Operasi Lanud Hang Nadim Mayor Lek Wardoyo mengatakan, tiga awak pesawat dan pemilik pesawat terancam denda maksimal. merujuk pada peraturan pemerintah Nomor 4 Tahun 2018 tentang penerbangan tanpa izin, mereka harus membayar denda hingga Rp5 Miliar

“Ini akan kita kawal hingga ancaman dan denda sampai masuk ke kas negara,” katanya.

Hingga kini awak pesawat itu masih berada di Batam. Pihak perusahan pemilik pesawat tersebut masih berupaya melengkapi dokumen dan menyelesaikan proses hukum yang harus mereka jalani, karena kasu pelanggaran terbang itu. []

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS