LANGSA | ACEH INFO – Dalam rangka mendukung suksesnya pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, serta menciptakan lalu lintas yang tertib menjelang Pilkada Aceh 2024, Polres Langsa menggelar Apel Pasukan Operasi Zebra Seulawah 2024.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Langsa, AKBP Andy Rahmansyah, di Lapangan Apel Mapolres Langsa, dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat dan instansi terkait.
Apel yang dilaksanakan pukul 08.00 WIB tersebut bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya tertib berlalu lintas, demi mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas).
Kegiatan ini turut dihadiri juga, Pj Sekda Kota Langsa Suriyatno, Danramil 02/Langsa Kapten Inf Sumaryadi, Waka Polres Langsa Kompol Dheny Firmandika, Dansub Denpom IM/1-2 Langsa, Kapten Cpm Suyanto, Kepala Dinas Perhubungan Kota Langsa Bambang Suryansyah.
Kemudian, Kepala Jasa Raharja Kota Langsa Sonny Saifuzzaman C., Wasatpel diwakili oleh Kepala K3 Marzuki, Para Kabag, Kasat, Kaur, Kapolsek dan perwira Polres Langsa, Ketua Organda Kota Langsa H Anwar Yusuf dan tamu undangan lainnya.
Kapolres Langsa, saat membacakan pesan Kapolda Aceh menekankan pentingnya sinergi antara masyarakat dan aparat keamanan dalam mengatasi berbagai persoalan lalu lintas.
“Lalu lintas yang kita hadapi sangat kompleks, sehingga diperlukan pendekatan yang humanis dalam penegakan hukum, dengan tujuan menciptakan kamseltibcarlantas yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat,” ujar Kapolres.
Operasi Zebra Seulawah ini akan berlangsung selama 14 hari, mulai sejak 14 hingga 28 Oktober 2024, dengan fokus pada peningkatan disiplin berlalu lintas, penurunan angka kecelakaan, serta pengurangan pelanggaran lalu lintas.
Selain itu, operasi ini juga bertujuan untuk memperkuat kesadaran masyarakat menjelang Pilkada Aceh yang damai, sehingga stabilitas keamanan dan ketertiban tetap terjaga.
Dengan apel yang diikuti sekitar 200 peserta, kegiatan berlangsung dengan lancar dan tertib. Kapolres Langsa menegaskan bahwa keberhasilan operasi ini sangat bergantung pada kesadaran masyarakat dalam mendukung upaya mewujudkan lalu lintas yang tertib dan aman.
“Tertib berlalu lintas adalah cerminan dari tertibnya masyarakat dalam kehidupan sehari-hari, dan ini akan berperan besar dalam mendukung keamanan menjelang Pilkada Aceh 2024,” pungkas AKBP Andy Rahmansyah.[]