LANGSA | ACEH INFO – Lembaga kursus bahasa inggris One Speaking Course menggelar kegiatan English Camp di Aula Kantor DPD II Golkar Kota Langsa.
Owner Speaking Course, Riswan, mengatakan, kegiatan yang diikuti 25 orang dilaksanakan selama dua hari sejak Sabtu dan Minggu (29-30 Juni 2024).
Ia mengatakan, program English Camp ini bertujuan untuk mempraktikkan bahasa inggris. Dan, selama mengikuti kegiatan seluruh peserta dilarang berbicara bahasa Indonesia.
“Kita sudah melaksanakan kegiatan ini selama dua kali. Pertama kali pada tahun 2023 dan kedua tahun ini (2024-red). Semuanya kita laksanakan di Aula Kantor DPD II Golkar Langsa,” ujar Riswan, Selasa, 2 Juli 2024.
Ia menceritakan, awal akan melaksanakan kegiatan ini, pihaknya sempat bingung dengan tempat yang akan digunakan. Namun, berkat kebaikan Ketua DPD II Partai Golkar, H Ilham Pangestu, yang sangat mendukung kegiatan-kegiatan kreatif khususnya pemuda. Karena pemuda adalah generasi penerus bangsa.
“Kami berpikir Aula Kantor Golkar Langsa hanya digunakan untuk kegiatan internal partai saja. Tetapi bisa juga digunakan bagi masyarakat atau lembaga lainnya,” ujarnya.
Lanjut Riswan, pihaknya memilih Aula Kantor DPD II Golkar Kota Langsa karena sangat layak untuk digunakan kegiatan-kegiatan seperti itu. Sebab memiliki fasilitas yang lengkap yakni ruangan yang besar dilengkapi dengan AC, kamar mandi bersih dan airnya lancar.
“Selama menggunakan Aula Kantor DPD II Partai Golkar, kami tidak dipungut biaya sewa apapaun. Terima kasih kepada Pak H. Ilham Pangestu yang telah mensupport kami, sehingga kegiatan bisa berjalan sukses,” pungkasnya.[]