28.5 C
Banda Aceh
spot_img
spot_img

TERKINI

Persiraja Siapkan Dua Ujicoba Hadapi Tim Liga 2 dan Tim Liga Malaysia

BANDA ACEH | ACEH INFO – Persiraja Banda Aceh yang saat ini hampir selesai menggelar seleksi pemain, akan melakukan dua uji tanding di Banda Aceh.

Rencananya, tim Liga 2 dan tim Liga Malaysia akan menjadi lawan, pada Jumat, 7 Juli 2023.

Manager Persiraja, Ridha Mafdhul Gidong mengatakan, tim Liga 2 yang rencananya diajak tanding adalah tim asal Sumatra. Sementara dari Malaysia, sedang membangun komunikasi dengan beberapa tim sembari melihat jadwal yang cocok.

“Ujicoba ini kita gelar di Banda Aceh, menguji kekuatan Persiraja sekaligus untuk menghibur masyarakat Aceh. Tim yang akan diundang, dari Liga 2 dan Liga Malaysia yang sedang kita bangun komunikasi,” kata Gidong.

Lanjut Gidong, pihaknya memilih tim Liga 2, karena ini akan jadi bagian dari melihat sejauh mana perkembangan tim. Dan apa yang perlu dievaluasi lagi oleh tim pelatih, sebelum benar-benar terjun di kompetisi resmi nanti.

Sementara tim Liga Malaysia ini, kita ajak sekaligus mengasah mental pemain Persiraja, dan menjadi pengalaman tanding bagi para pemain nantinya,” sebut Gidong.

Lanjutnya, untuk soal jadwal tanding, akan melihat perkembangan Persiraja dalam beberapa hari kedepan. Jika semua pemain sudah selesai kontrak dan kepastian jadwal pra-musim Liga 2 sudah ditentukan, Persiraja juga akan mengatur jadwal ujicoba di Banda Aceh.

Hal ini agar tidak beradu jadwal. Karena menurut informasi, rencana turnamen pra-musim digelar home tournament di luar Aceh,” jelas Ketua HIPMI Aceh ini.

“Tim Liga 2 Persiraja Banda Aceh masih menggelar seleksi pemain (trial) di Stadion H. Dimurthala sejak empat hari terakhir. Sekitar tiga puluhan pemain terlibat dalam seleksi ini. Pengumuman hasil seleksi akan disampaikan besok, Sabtu, 8 Juli 2023 oleh pelatih,” pungkasnya.[]

Editor: Izal Syafrizal

 

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS