28.5 C
Banda Aceh
spot_img
spot_img

TERKINI

Senator Aceh : Motivasi Aktivis Mahasiswa Fakultas Abad UIN Ar-Raniry

BANDA ACEH | ACEHINFO – Anggota DPD RI asal Aceh, HM Fadhil Rahmi Lc MA atau akrab disapa Syech Fadhil, jadi pemateri di diskusi dalam rangka Pekan Kebudayaan dan Kreatifitas Fakultas Adab (PKFA) UIN Ar-Raniry Banda Aceh, Kamis pagi 25 Mei 2023.

Acara ini dihadiri langsung Dekan Fakultas Adab dan Humaniora UIN Ar-Raniry, Syarifuddin serta jajaran.

Hadir juga para pimpinan mahasiswa perwakilan fakultas di lingkup UIN Ar-Raniry, pimpinan unit kegiatan mahasiswa serta peserta lainnya dari berbagai kalangan.

Diskusi ini sendiri mengusung teman ‘Relavansi Berorganisasi dengan Pelaksanaan Syariat Islam di Aceh.”

Syech Fadhil, dalam paparannya, mengatakan bahwa pelaksanaan syariat islam di Aceh, selain karena karakteristik dan agama yang dianut mayoritas warga di daerah paling ujung barat Pulau Sumatera ini, juga merupakan amanah dari undang-undang tentang keistimewaan Aceh dan juga Undang Undang Pemerintahan Aceh.

“Jadi kita secara karakteristik memang berbeda dengan daerah lain. Ini yang harus dipahami. Syariah Islam selain karena tuntunan agama juga menjadi hukum formal di Aceh,” kata Syech Fadhil.

Maka, kata senator yang juga alumni dayah ini, karakteristik ini perlu dijaga dan dibina oleh semua kalangan, termasuk para aktivis mahasiswa.

Dalam berorganisasi, kata mantan ketua ikatan alumni timur tengah ini, mahasiswa perlu menguatkan pelaksanaan syariat islam di Aceh.

“Jadi selama ruang lingkupnya adalah syariat islam, saya pikir tidak ada masalah. Silahkan berekpresi seluas-luasnya, namun tetap menjunjung tinggi norma, adat serta agama. Itu koridornya,” kata sahabat Ustadz Abdul Somad (UAS) di Aceh ini lagi.

Pemaparan yang disampaikan Syech Fadhil ini mendapat perhatian serius dari sejumlah aktivis mahasiswa.

Dalam sesi tanya jawab, beberapa aktivis mahasiswa UIN Ar-Raniry turut mempertanyakan persoalan penegakan syariat islam di Aceh baru baru ini. Para mahasiswa terlihat melek dengan berbagai persoalan yang hangat terjadi di Aceh.

“Mahasiswa adalah garda terdepan dalam menjaga keistimewaan Aceh. Suara mahasiswa adalah suara rakyat,” kata Syech Fadhil di akhir acara.

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS