28.5 C
Banda Aceh
spot_img
spot_img

TERKINI

Tak Kunjung Diperbaiki, Warga Alue Kumba Tanam Batang Pisang di Jalan Berlubang

IDI RAYEUK | ACEH INFO – Jalan lintas Nasional Aceh Timur yang membentang dari perbatasan Langsa Bayeun hingga perbatasan Aceh Utara Panton Labu memliki panjang sekitar 107 Km. Jalan nan panjang itu kini banyak ditemui masalah, di antaranya jalan berlubang dan rusak yang membahayakan pengguna jalan. Kondisi itu dapat ditemui di sejumlah titik jalan penghubung lintas provinsi tersebut.

Salah satu jalan yang rusak itu dapat ditemui di sekitar Gampong Alue Kumba. Warga setempat telah beberapa kali melaporkan masalah jalan berlubang dan rusak itu kepada instansi terkait. Namun, pihak berwenang belum merespon keluhan di jalan lintas nasional tersebut.

Alhasil, warga yang kecewa menggelar unjuk rasa dengan menanam batang pisang di jalan berlubang tersebut. Tindakan ini diambil setelah instansi terkait dianggap menutup mata dan telinga atas keluhan warga.

“UPTD Bina Marga PUPR Provinsi yang berkantor di Idi harus bertanggung jawab terkait kerusakan jalan di seluruh Aceh, terlebih masalah yang ada ini di wilayah Alue Kumba,” ujar Asnawi, Sabtu, 26 Maret 2022.

Dia mengatakan jalan berlubang di kawasan itu kerap mengundang kecelakaan terutama di kala malam. Menurutnya sudah beberap korban yang meninggal di lokasi tersebut. “Gara-gara terjatuh masuk lubang,” kata Asnawi.

Asnawi mewakili masyarakat Alue Kumba berharap pemerintah segera memperbaiki jalan lintas penghubung itu. Sepengetahuan Asnawi, pada Februari 2022 saja terdapat tiga orang warga setempat yang mengalami kecelakaan di ruas jalan tersebut. Dua di antaranya adalah warga Seuneubok Dalam dan satu orang warga Gampong Alue Kumba.

Selain itu, ruas jalan yang rusak tersebut juga pernah menyebabkan kecelakaan antara mobil karyawan Pemkab Aceh Timur. Dari kejadian tersebut, tiga orang korban meninggal dunia.

“Seharusnya dengan terjadinya kecelakaan yang melibatkan mobil pemerintahan Aceh Timur, tentu proses (perbaikan) jalannya lebih mudah,” ujar Asnawi.[]

WARTAWAN: ZAKARIA

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS