28.5 C
Banda Aceh
spot_img
spot_img

TERKINI

Pimpinan DPR Aceh Jadwalkan Rapat Banmus Bahas Usulan Pergantian Dahlan

BANDA ACEH | ACEH INFO – Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) melakukan rapat internal terkait usulan pergantian Ketua DPRA dari Fraksi Partai Aceh. Rapat tersebut dilakukan setelah pimpinan DPRA menerima surat usulan pergantian Dahlan Jamaluddin selaku Ketua DPRA pada Senin, 14 Maret 2022 pagi.

“Rapat pimpinan sudah dilaksanakan tadi jam 12.00 WIB,” kata Wakil Ketua II DPRA, Dalimi menjawab acehinfo.id lewat aplikasi WhatsApp.

Baca: PA Tunjuk Pon Yahya Sebagai Ketua DPRA Pengganti Dahlan

Dia mengatakan rapat tersebut dihadiri oleh Hendra Budian selaku pemegang nota dinas Ketua DPRA dan juga dirinya sebagai Wakil Ketua I DPRA. Selain keduanya, hadir pula Safaruddin Wakil Ketua III DPRA melalui zoom.

“Hasilnya dijadwalkan Banmus hari Selasa, 15 Maret 2022 pukul 14.00 WIB,” katanya singkat.

Baca: Ini Alasan Partai Aceh Ganti Ketua DPRA

Sebelumnya diberitakan, Dewan Pimpinan Aceh (DPA) Partai Aceh mengantarkan surat usulan pergantian Ketua DPRA Dahlan Jamaluddin. Posisi Dahlan yang menjabat pada 2019 tersebut bakal diserahkan kepada Saiful Bahri atau akrab disapa Pon Yahya, sesuai hasil fit and proper test yang dilakukan pimpinan di Partai Aceh.

Surat usulan tersebut diserahkan Juru Bicara Partai Aceh, Nurzahri kepada pimpinan DPRA yang diwakili Hendra Budian dan Dalimi.

Partai Aceh menurut Nurzahri sempat mengusulkan lima nama calon Ketua DPRA pengganti Dahlan Jamaluddin. Ke lima nama tersebut adalah Zulfadhli atau akrab disapa Abang Samalanga, kemudian Tarmizi alias Panyang, Saiful Bahri Pon Yahya, Iskandar Al Farlaky, dan Azhar Abdurrahman. Usulan lima nama tersebut diserahkan pada 6 Maret 2022.

“Kelima anggota ini kami sampaikan kepada pimpinan Partai Aceh, yaitu Muzakir Manaf dan Kamaruddin Abu Bakar selaku Ketua dan Sekjen. Kemudian dari beliau muncul dua nama, yaitu Zulfadli dan Saiful Bahri yang kemudian untuk ditindaklanjuti untuk dilakukan fit and proper test,” kata Nurzahri lagi.

Baca: Pon Yaya “Tanggy Buloh” dari Pemanggul Senjata Diusul Jadi Ketua DPRA

Pengurus Partai Aceh belakangan mengadakan fit and proper test pada Jumat, 11 Maret 2022. Hasil tersebut kemudian kembali diserahkan kepada pimpinan DPA PA.

“Pimpinan sendiri memilih Saiful Bahri sebagai pengganti Dahlan Jamaluddin untuk sisa jabatan 2,5 tahun ke depan,” pungkas Nurzahri.[]

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS