27.1 C
Banda Aceh
spot_img
spot_img

TERKINI

Polres Aceh Timur Wujudkan Mimpi Janda Dua Anak Miliki Rumah Layak Huni

BANDA ACEH | ACEH INFO – Rumah itu beratapkan terpal biru, berdinding anyaman pelepah rumbia, dan hanya berdaun pintu triplek tebal tanpa kunci. Sementara tanah menjadi alas rumah nan mungil yang dibangun sekadarnya untuk melindungi Kartini, janda dua anak di Gampong Buket Bata, dari sengatan matahari dan tetesan hujan.

Nasib Kartini itu belakangan mendapat perhatian dari Kapolres Aceh Timur, AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat, S.I.K. Perhatian itu menjadi lebih besar setelah nasib Yunilawati, janda lain yang menetap di Buket Bata, juga bernasib sama seperti Kartini dan kemudian viral di media sosial. Yunilawati menurut informasi yang diterima acehinfo.id juga menempati rumah reyot yang tak layak huni seperti Kartini.

Informasi tersebut diakui sangat membantu pemerintah untuk melacak para dhuafa yang masih membutuhkan perhatian di daerah-daerah pelosok Aceh.

Kapolres Aceh Timur kemudian menyambangi rumah Kartini di Dusun Alue Lipah, Desa Buket Bata, Kecamatan Pantee Bidari, Jumat, 25 Januari 2022. Dalam kunjungan tersebut, Kapolres yang ditemani Kapolsek Pantee Bidari Iptu JM Tambunan, turut membawa sembako untuk Kartini dan keluarga kecilnya.

Polres Aceh Timur Wujudkan Mimpi Janda Dua Anak Miliki Rumah Layak Huni
Foto: zakaria/acehinfo. Id

Kapolres mengaku prihatin dengan keadaan Kartini yang menghidupi kedua anaknya sendirian. Apalagi saat ini Kartini menempati gubuk beralas terpal di atas tanah milik PT Asera Sagosa.

Kunjungan itu juga dimanfaatkan Kapolres untuk meninjau lokasi pembangunan rumah dhuafa bantuan Polres Aceh Timur. Dia mengaku telah berkoordinasi dengan perangkat desa dan warga setempat untuk lahan pembangunan rumah bagi Kartini.

“Telah disiapkan lahannya oleh pak geuchik yang tak jauh dari lokasi tempat tinggal sebelumnya. Insya Allah pembangunan dilaksanakan minggu depan,” pungkas AKBP Mahmun Hari.[]

WARTAWAN: ZAKARIA

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS