27.5 C
Banda Aceh
spot_img

TERKINI

PMII Pertanyakan SOP Pengawalan Terhadap Napi Bandar Narkoba yang Kabur

IDI RAYEUK | ACEH INFO – Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) mempertanyakan stardar operasional prosedur (SOP) pengawalan terhadap narapidana (Napi) bandar Nakoba, Usman Sulaiman yang kabur dari Rumah Sakit dr Zubir Mahmud, Aceh Timur.

“Bagaimana pengawalannya, kenapa bisa kabur, apakah ada SOP yang tidak dijalankan,” sebut Wabendum PB PMII, Syarbetly kepada acehinfo.id, Minggu, 4 Juni 2023.

Baca juga: Seorang Napi Bandar Narkoba Lapas Idi Melarikan Diri dari Rumah Sakit

Menurutnya, kaburnya napi bandar narkoba sangat aneh dan sepertinya ada SOP yang tidak dijalankan. Bandar sabu yang kabur itu meresahkan dan banyak masyarakat menjadi korban akibat ulahnya, tetapi kenapa bisa dengan mudahnya kabur saat menjalani perawatan.

“Kita menyesalkan pihak Lapas yang terkesan ceroboh hingga napi itu kabur. Untuk itu perlu dilakukan penyelidikan terhadap petugas yang mengawal,” tandasnya.

Baca juga: Kronologi Kaburnya Napi Bandar Nakoba dari Rumah Sakit

Sementara itu, diberitakan sebelumnya seorang narapidana (napi) bandar narkobadi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Idi, Aceh Timur melarikan diri.

Informasi yang diperoleh acehinfo.id, napi yang kabur itu bernama Usman Sulaiman. Dimana, sebelumnya napi itu masuk Rumah Sakit dr Zubir Mahmud Aceh Timur, pada Rabu, 31 Mei 2023, untuk menjalani operasi penyakit tumor.

Selama menjalami perawatan di rumah sakit, Usman Sulaiman, dijaga oleh dua orang petugas dari Lapas Kelas IIB Idi. Namun, hari ini Sabtu, 3 Juni 2023, sekitar pukul 05.00 WIB, napi tersebut dikabarkan melarikan diri.[]

spot_img

Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

INDEKS